Sepanjang hidup, terkadang seseorang tak jarang mendapati dirinya mempunyai bekas luka yang ditinggalkan. Bekas luka itu bisa dari berbagai hal, dari luka biasa saat tergores benda lain maupun bekas luka operasi dan jahitan biasa. Memiliki bekas luka kerap membuat kita tidak percaya diri untuk menampilkan bagian tubuh di mana bekas luka itu berada. Meski juga beberapa orang bangga memilikinya.
Bekas luka terbentuk sebagai bagian dari proses penyembuhan alami pasca cedera. Ketika dermis -lapisan kedua kulit- rusak, tubuh Anda membentuk serat kolagen untuk memperbaiki kerusakan, dan itu menghasilkan bekas luka.

Dalam kebanyakan kasus, semakin cepat luka sembuh, semakin sedikit kolagen yang akan diendapkan dan semakin sedikit bekas luka yang terlihat. Biasanya, keparahan bekas luka didasarkan pada keparahan cedera atau kerusakan. Bekas luka terbentuk secara berbeda pada bagian tubuh yang berbeda dan berdasarkan usia orang yang terluka.
Tanda Luka Harus Dijahit Agar Tidak Kian Parah
Bagi Anda yang ingin menghapus bekas luka yang ada di kulit, bisa mencoba cara menghilangkan bekas luka secara alami di bawah ini:
Bekas luka atrofik ditandai dengan hilangnya jaringan. Mereka tampak bergerigi dan rata di atas lapisan kulit. Seringkali bekas luka atrofi memiliki pigmentasi kulit yang lebih gelap daripada area lain dari kulit Anda. Contoh-contoh dari bekas luka atrofi termasuk bekas jerawat dan bekas luka cacar air.
Bekas luka hipertrofik ditandai oleh jaringan berlebih yang terbentuk di kulit saat sembuh. Tidak seperti bekas luka keloid, ia tidak tumbuh di luar area yang terluka. Bekas luka hipertrofik umumnya lebih gelap daripada kulit lain di daerah tersebut.
Cara Menghilangkan Bekas Luka Tahunan, Tertarik Mencobanya Moms?
Bekas luka keloid adalah hasil dari penyembuhan agresif dan kelebihan jaringan. Mereka dicirikan oleh penampilan yang terangkat, tebal, bengkak. Mereka biasanya lebih gelap daripada kulit di sekitarnya. Tidak seperti bekas luka hipertrofik, bekas luka keloid dapat tumbuh di luar area yang terluka.
Bekas luka kontraktur terjadi akibat area kulit yang hilang atau rusak, biasanya akibat luka bakar. Mereka ditandai oleh kulit yang kencang dan mengkilat yang dapat membatasi pergerakan.
Juga dikenal sebagai stretched scars, ini biasa terjadi setelah operasi. Bekas itu terbentuk ketika bekas luka sayatan bedah membentang dan menjadi lebih luas dan panjang.
Luka Lecet, Apa Itu Dan Bagaimana Mengobatinya?
Meski ada beberapa bekas luka yang permanen dan tidak bisa hilang sama sekali, namun beberapa bekas luka dapat dihilangkan. Berikut merupakan cara menghilangkan dan menyamarkan bekas luka secara alami seiring berjalannya waktu:
Cara menghilangkan bekas luka yang pertama yaitu menggunakan lidah buaya atau Aloe Vera. Aloe Vera telah digunakan selama berabad-abad karena sifat terapeutiknya yang menakjubkan. Daun lidah buaya mengandung zat seperti gel yang mendukung proses regenerasi kulit dan memiliki efek antiinflamasi dan antiseptik pada kulit yang rusak.
Terapkan dua kali sehari dan konsisten.Buang kulit hijau tua dari sisi daun lidah buaya yang lebih rata. Keluarkan gel hijau muda jernihnya.
Tak Usah Buang Uang, Ini Dia Empat Cara Alami Menghilangkan Bekas Luka
Oleskan gel langsung ke bekas luka Anda menggunakan gerakan melingkar. Setelah setengah jam, cuci gel dengan air segar dan dingin. Ulangi dua kali setiap hari.
Sebelum tidur, olesi bekas luka Anda dengan lapisan madu. Bungkus bekas luka yang tertutup madu dengan perban. Biarkan selama satu malam penuh. Di pagi hari, lepaskan perban dan cuci madu dengan air hangat. Jadikan ini bagian dari rutinitas Anda setiap malam.
Minyak kelapa mengandung asam laurat, kaprilat dan kaprat, yang membantu menyembuhkan kulit yang rusak dengan merangsang produksi kolagen. Cara menghilangkan bekas luka secara alami menggunakan minyak kelapa cukup mudah.
Tips Mengobati Luka Gores Tanpa Bekas
Cara menghilangkan bekas luka dimulai dengan memanaskan beberapa sendok makan minyak kelapa sampai cukup mencair. Pijatkan minyak yang sudah hangat ke dalam bekas luka selama sekitar 10 menit. Biarkan kulit menyerap minyak selama minimal satu jam. Ulangi dua hingga empat kali setiap hari.
Cara menghilangkan bekas luka selanjutnya ialah dengan buah apel. Campurkan 4 sendok makan air dengan 2 sendok makan cuka sari apel. Celupkan bola kapas ke dalam campuran sari air dan dengan lembut oleskan ke bekas luka Anda. Biarkan hingga kering. Lakukan ini setiap malam sebelum tidur, cuci area di pagi hari.
Campurkan tiga tetes minyak esensial lavender ke dalam tiga sendok makan minyak zaitun extra-virgin. Pijat campuran ke area bekas luka selama sekitar 5 menit. Diamkan selama sekitar 30 menit.
Cara Untuk Merawat Luka Gores Akibat Pisau Cukur
Bilas area tersebut dengan air hangat. Ulangi proses ini minimal tiga kali sehari. Anda juga bisa menggunakan minyak zaitun tanpa campuran lavender.
Cara menghilangkan bekas luka selanjutnya ialah dengan lemaon. Buah yang satu ini merupakan buah yang kaya vitamin C. Vitamin C dapat memperbaiki jaringan pada kulit. Sehingga lemon bisa digunakan sebagai cara menghilangkan bekas luka secara alami yang mudah diterapkan di rumah.

Potong irisan dari lemon segar. Gosok lembut sisi lemon yang berair pada bekas luka secara lembut. Diamkan sekitar 10 menit sebelum membilas area dengan air dingin. Lakukan ini setiap hari pada waktu yang hampir sama.
Cara Menghilangkan Bekas Luka Dengan Bahan Bahan Alami
Selain menjadi makanan yang menyehatkan, kentang juga banyak dimanfaatkan di bidang kecantikan. Salah satunya yaitu untuk menghilangkan bekas luka secara alami. Cara menghilangkan bekas luka ini cukup mudah, yaitu dengan mengiris kentang menjadi potongan-potongan tebal sedang.
Dengan gerakan memutar, gosok irisan kentang pada bekas luka Anda. Setelah irisan kentang mulai mengering, buang dan terus gosok dengan irisan lain. Lanjutkan menggosok dan mengganti selama sekitar 20 menit dan kemudian biarkan bekas luka mengering selama 10 menit. Bilas area tersebut dengan air dingin. Ulangi proses ini setidaknya satu kali setiap hari
Mengatasi rasa lapar dan membuat diri kita kenyang bisa dilakukan tanpa harus makan secara berlebih. Ketahui berbagai cara yang bisa dilakukan ini.Cara menghilangkan bekas luka yang membandel sebenarnya mudah. Tidak hanya dengan menggunakan krim penghilang bekas luka, Anda juga bisa memanfaatkan bahan-bahan alami atau menjalani prosedur medis.
Ragam Cara Menghilangkan Bekas Luka Membandel
Muncunya bekas luka pada kulit bisa disebabkan oleh banyak hal, mulai dari luka lecet karena terjatuh, tergores, teriris benda tajam, kurap, luka bakar, cacar air, hingga luka karena iritasi pada kulit.
Bekas luka, terutama yang muncul di bagian wajah, umumnya bisa mengganggu penampilan dan membuat orang yang memiliki masalah kulit ini merasa kurang percara diri. Namun, tidak perlu khawatir. Bekas luka bisa diatasi dengan sejumlah cara.
Bagi Anda yang ingin memanfaatkan bahan alami untuk menghilangkan bekas luka, berikut adalah beberapa pilihan yang mungkin bisa Anda coba di rumah:
Cara Mengobati Luka Pisau Paling Efektif Agar Cepat Kering!
Lidah buaya termasuk salah satu tanaman yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan kulit. Selain bisa mengatasi kulit kering dan mencerahkan kulit, lidah buaya juga bisa membantu menyamarkan dan menghilangkan bekas luka membandel, termasuk luka bekas gigitan nyamuk.
Cara menggunakan lidah buaya untuk menghilangkan bekas luka cukup mudah, Anda hanya perlu mengoleskan gel lidah buaya ke area bekas luka, kemudian diamkan selama sektiar 30 menit. Setelah itu, bilaslah dengan air besih.

Di balik rasanya yang manis, madu bermanfaat untuk mempercepat penyembuhan luka, sekaligus menghilangkan bekas luka yang membandel. Ini karena madu mengandung efek antibakteri, antiradang, dan antioksidan yang baik untuk proses pemulihan luka di kulit.
Tidak Perlu Khawatir, Berikut Ini Cara Mengobati Luka Sayat
Anda cukup mengoleskan madu ke area bekas luka, lalu balut dengan perban. Setelah itu, diamkan semalaman dan lepaskan perban di pagi hari. Bersihkan kulit dengan air hangat.
Tingginya kandungan antioksidan di dalam minyak kelapa, minyak jojoba, atau minyak zaitun dipercaya mampu menghilangkan bekas luka, terutama akibat jerawat atau dermatitis.
Anda cukup mengoleskan langsung minyak zaitun atau minyak kelapa ke bekas luka, sambil memijit secara perlahan selama sekitar 10 menit. Selanjutnya, biarkan kulit menyerap minyak selama minimal satu jam.
Pakai Minyak Tawon Untuk Luka, Ini Caranya
Bawang putih sudah lama dikenal sebagai obat herbal untuk mengatasi sejumlah masalah kesehatan, termasuk masalah pada kulit. Tidak hanya mampu menghilangkan bekas jerawat, bawang putih juga dipercaya bisa membantu menghilangkan bekas luka akibat psoriasis maupun menghilangkan bekas luka di kaki.
Anda cukup mengoleskan bawang putih yang telah dihaluskan pada area bekas luka, kemudian diamkan beberapa menit. Selain itu, Anda juga bisa mengoleskan bawang putih dengan campuran lidah buaya atau madu.
Cuka sari apel mengandung zat asam yang dapat mengangkat sel-sel kulit mati, mencegah infeksi bakteri, mengurangi produksi sebum, dan mengurangi peradangan. Oleh karena itu, cairan ini dinilai efektif dalam membantu menghilangkan bekas luka membandel, terutama bekas luka akibat jerawat.
Cara Menghilangkan Bekas Luka Di Wajah Secara Alami, Mudah Dan Aman
Untuk menghilangkan bekas luka, Anda perlu mencampurkan 2 sendok teh cuka apel dengan 2 atau 3 sendok makan air putih, kemudian oleskan campuran cuka sari apel tersebut menggunakan bola kapas ke kulit.
Jika kulit Anda sensitif, Anda perlu membuat larutan air cuka yang lebih encer, yakni dengan 2 sendok teh cuka apel dan 5–7 sendok makan air bersih.

Meski sering digunakan untuk membuat adonan kue agar dapat mengembang, baking soda juga menjadi salah satu bahan alami yang dipercaya bisa menghilangkan bekas luka yang menghitam.
Pria Misterius Silet Paha Gadis, Apakah Tujuannya Agar Tak Ada Wanita Bercelana Seksi?
Anda cukup mencampurkan baking soda dengan air suling sedikit demi sedikit hingga berubah menjadi kental. Setelah itu, oleskan ke area bekas luka. Diamkan selama 15 menit, lalu bilas dengan air bersih.
Meski beberapa bahan alami alami di atas dinilai dapat membantu menghilangkan bekas luka membandel, ada baiknya konsultasikan terlebih dulu dengan dokter sebelum menggunakannya.
Jika cara alami tak bisa menghilangkan bekas luka, Anda dapat menempuh cara medis untuk menghilangkannya. Biasanya prosedur yang disarankan akan berbeda-beda, tergantung pada jenis luka dan lokasinya. Di antaranya:
Luka Gores: Definisi, Pertolongan Pertama, Dll
Dermabrasi bisa dilakukan untuk mengatasi bekas luka di kulit yang membuat permukaan kulit tampak tidak rata. Prosedur ini dilakukan dengan cara mengikis bagian permukaan kulit bekas luka dan merangsang pertumbuhan jaringan kulit baru, sehingga lapisan kulit tampak lebih halus dan merata.
Prosedur ini biasanya dilakukan pada bagian luka yang lebih kecil atau dangkal, seperti luka bekas jerawat yang ringan, garis halus, bintik penuaan, dan wajah kusam. Baik dermabrasi maupun mikrodermabrasi dapat dilakukan oleh dokter kecantikan atau dokter spesialis kulit.
Suntikan kortikosteroid cocok bagi Anda yang memiliki bekas luka hipertrofi atau luka keloid yang biasa terjadi setelah operasi, termasuk operasi caesar. Suntikan ini dapat membantu melunakkan jaringan bekas luka dan mengecilkan benjolan di kulit yang